Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat membentuk kembali Panitia Pendirian Universitas Muhammadiyah Bandung. Alhamdulillah, pada tahun tersebut banyak respon positif dari berbagai pihak, khususnya dari para pendiri Salman ITB yang mampu mempertemukan Tim Pendirian Universitas Muhammadiyah Bandung dengan Direktur Kelembagaan Direktoran Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Pada tahun yang sama, Tim Pendirian Universitas Muhammadiyah Bandung melakukan akselerasi sumber daya manusia untuk menggarap hal-hal yang berkaitan dengan pendirian Universitas, di antaranya perumusan dan penyusunan dokumen pengajuan pendirian Universitas Muhammadiyah Bandung. Adapun Program Studi yang diajukan di antaranya yaitu: A. Kelompok Sains dan Teknologi (Saintek): Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Informatika, Teknik Lingkungan, Teknologi Pangan Halal, Bioteknologi, dan Farmasi. B. Kelompok Sosial Humaniora: Psikologi, Ilmu Komunikasi, Kriya Tekstil dan Fashion, Agribisnis, dan Administrasi Publik.
Hasil evaluasi Tim Kopertis Wilayah IV Jawa Barat dan Banten, dari 12 (dua belas) Program Studi yang diusulkan untuk mendapatkan rekomendasi, ternyata Program Studi Teknik Lingkungan tidak lulus rekomendasi.