PK IMM UM Bandung Sukses Gelar Seminar Hari Guru Nasional di Auditorium KH Ahmad Dahlan

UMBANDUNG.AC.ID, Bandung -- Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) Pendidikan Agama Islam, Fakultas Agama Islam, UM Bandung, sukses menyelenggarakan seminar dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional. Kegiatan ini berlangsung di Auditorium KH Ahmad Dahlan lantai tiga UM Bandung pada Senin (04/12/2023).

Dengan tema ”Exploring Innovative Approaches to Teaching and Nurturing Islamic Values in the 21st Century” atau ”Mengeksplorasi Pendekatan Inovatif dalam Pengajaran dan Penanaman Nilai-nilai Islam di Abad ke-21”, acara ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan motivasi kepada calon guru serta mempersiapkan mereka menjadi pendidik yang berkualitas.

Wahyudi, selaku ketua pelaksana kegiatan, menekankan pentingnya kegiatan ini dalam memberikan pemahaman tentang pendekatan inovatif dan efektif dalam mengajar serta menerapkan nilai-nilai Islam di era modern. ”Kami berharap acara ini dapat membuka wawasan para calon guru untuk menghadapi tantangan pendidikan di masa depan,” ujar Wahyudi.

Fadli Jihadul Islam, Ketua PK IMM Prodi PAI UM Bandung, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin tahunan PK IMM yang bertujuan untuk meningkatkan apresiasi terhadap peran guru sebagai teladan bagi para siswa.

Dalam sambutannya, Kaprodi PAI UM Bandung, Iim Ibrohim, mengapresiasi inisiatif positif dari PK IMM. Iim menyoroti peran guru pada abad ke-21 yang mengalami perubahan signifikan, di mana guru tidak hanya sebagai sumber pengetahuan tetapi juga sebagai pembimbing dan pendamping dalam proses pembelajaran.

”Di era ini, di mana pengetahuan sangat mudah diakses melalui teknologi, peran guru dalam memilih dan menilai pengetahuan yang baik sangatlah penting. Guru harus mengajar dengan penuh kasih sayang dan mendidik dengan hati agar dapat membentuk karakter siswa sesuai dengan nilai-nilai Islam,” tegas Iim.

Dalam seminar yang dihadiri oleh mahasiswa Pendidikan Agama Islam UM Bandung, perwakilan PK IMM/HIMA/UKM se-Universitas Muhammadiyah Bandung, tamu undangan, dan mahasiswa lintas prodi di UM Bandung, dua pembicara ahli turut memberikan wawasan mendalam.

Afif Muhammad, Dekan Fakultas Agama Islam, mengupas tentang pentingnya etika pendidikan dalam membimbing guru dan murid di abad ke-21, sementara Didin Wahidin, mantan Rektor Universitas Islam Nusantara, memberikan trik dan tips pembelajaran yang efektif.

Acara ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam persiapan calon guru untuk menghadapi dinamika pendidikan yang semakin kompleks di era globalisasi dan teknologi informasi.***(FA)